Umbul-Umbul Blambangan | Live Perform by Ibu-Ibu Ikawangi Dewata Cabang Denpasar
Lare Osing Lare Osing
425 subscribers
624 views
0

 Published On Jan 30, 2022

Setelah hampir 2 tahun vakum dengan segala kegiatan karena pandemi covid 19, hari ini Minggu 30 Januari 2022 Ikawangi Dewata Bali Cabang Denpasar mengelar acara Temu Kangen Ikawangi Denpasar yang bertempat di Aula Br.Pitik Desa Pedungan, Denpasar Selatan.

Acara ini dihadiri beberapa ketua beserta perwakilan Ikawangi Cabang Denpasar, Badung, Tabanan, Gianyar, Klungkung dan Bangli serta masyarakat sekitar terutama warga Banyuwangi yang bermukim di Bali.

Acara ini dihadiri oleh Ketua Umum Ikawangi Dewata Bali Bapak Agustinus Winjaya didampingi beberapa pengurus inti seperti SekJend Bapak Istiyono, Bendum Bapak Mahmun Murod beserta pengawas dan penasehat yang diwakili oleh Bapak H Solihin dan Bapak Muhammad Fauzi serta turut hadir juga Bapak Mashudi Jamal selaku salah satu pencetus berdirinya Ikawangi Dewata serta Ketua Ikawangi Dewata pertama kala itu.

Acara berjalan meriah dan penuh semangat yang dibuka dengan perform Ibu Ibu Ikawangi Dewata Bali Cabang Denpasar dengan menampilkan Lagu dan Tari Umbul Umbul Blambangan yang merupakan simbol semangat dan perjuangan masyarakat Banyuwangi dalam mengusir penjajajah saat itu yang diciptakan oleh Andang Chotif Yusuf yang merupakan seorang penulis lagu dan sandiwara asli Banyuwangi.

#lareosing #ikawangidewata #umbulumbulblambangan

show more

Share/Embed