Video Angkatan 2020 Statistika FMIPA UB (Peringatan Hari Statistik Nasional 2021)
Studio Statistika Brawijaya Studio Statistika Brawijaya
1.92K subscribers
901 views
349

 Published On Sep 24, 2021

[ HARI STATISTIK NASIONAL 2021 ]⁣⁣
⁣⁣
Perjalanan panjang dilalui sebelum tercatatnya Hari Statistik Nasional pada 26 September. Namun, hal yang perlu ditekankan adalah Hari Statistik Nasional bukanlah hari lahirnya Badan Pusat Statistik melainkan hari lahirnya UU No. 7 Tahun 1960 tentang Statistik.⁣⁣
⁣⁣
Hari Statistik Nasional merupakan momentum untuk meningkatkan literasi statistik, kesadaran masyarakat mengenai pentingnya statistik dalam berbagai bidang kehidupan. Diharapkan masyarakat dapat memaknai perayaan Hari Statistik Nasional sebagai media meningkatkan kesadaran mengenai pentingnya statistik, meningkatkan peran dalam statistik, serta mendorong pelaku statistik untuk terus melakukan kegiatan statistik sesuai kaidah yang berlaku. ⁣⁣
⁣⁣
Terlebih lagi kompleksitas permasalahan menuntut keakurasian dalam pengambilan keputusan, data statistik menjadi sangat penting untuk menguraikan kompleksitas agar pemerintah dan pihak-pihak yang berkaitan memiliki landasan yang kuat untuk membuat penyusunan kebijakan dan keputusan yang lebih spesifik.⁣⁣
⁣⁣
Selamat Hari Statistik Nasional 2021. Semoga semangat Hari Statistik Nasional selalu ada dalam perjuangan kita dalam menyediakan data yang berkualitas untuk Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh.
-------------------------⁣
Instagram: StudioStatistika⁣
Jasa Analisis Data : 0895397060097⁣ (WA)⁣
Twitter : SS_UB⁣
TikTok : studio_statistika⁣
Line@: @xgt8223h⁣
Website: ss.mipa.ub.ac.id⁣
Email: [email protected]

show more

Share/Embed