Parlemen Pelajar 2023 Rumuskan Rekomendasi Kebijakan Penanganan Perundungan
KISP ID KISP ID
852 subscribers
35 views
2

 Published On Sep 6, 2023

Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Yogyakarta bersama Komite Independen Sadar Pemilu (KISP) menyelenggarakan agenda Parlemen Pelajar, pada Selasa (5/9) bertempat di Gedung DPRD Kota Yogyakarta.

Agenda ini dibuka langsung oleh Ketua DPRD Kota Yogyakarta Danang Rudiyatmoko. Dalam sambutannya, Danang menyampaikan apresisasi terhadap penyelenggaraan parlemen pelajar ini, dan juga kepada para pelajar yang terlibat dalam agenda ini.

“Kita berharap, terutama menjelang Pemilu 2024 ini pelajar dapat berkontribusi dan berpartisipasi aktif,” tutur Danang.

Dia juga menambahkan bahwa agenda ini menjadi momentum para pelajar untuk bisa mendapat pengalaman sebagai anggota dewan.

Di kesempatan terpisah, Pegiat KISP Muhammad Iqbal Khatami menuturkan, bahwa agenda ini dirancang dengan konsep simulasi bersidang layaknya anggota parlemen yang diperankan oleh para pelajar. “Ini juga bertujuan untuk mewadahi para pelajar sebagai generasi muda menuangkan suara, gagasan dan merekomendasikan kebijakan yang ideal dari perspektif pelajar,” terang Iqbal.

Iqbal juga menambahkan pada agenda ini, para pelajar didorong untuk dapat mengenal lebih jauh peran dan fungsi krusial parlemen dalam menuntaskan permasalahan dan arah kebijakan.

“Kita berharap dapat meningkatkan rasa kepedulian, jiwa kritis dan keberanian untuk meyuarakan gagasan terhadap berbagai isu yang dekat dengan generasi muda,” tambah Iqbal.

Sementara itu, Plt Kepala Bakesbangpol Kota Yogyakarta Budi Santosa dalam sambutannya juga mengutarakan bahwa agenda Parlemen Pelajar bertujuan untuk menumbuhkan semangat para pelajar untuk berdemokrasi sedari dini.

“Ini adalah upaya kita agar anak-anak pelajar bisa mengenal lebih dekat proses legislasi dan demokrasi berjalan, dan yang penting adalah kemanfaatannya nanti bsia diterapkan untuk masyarakat secara luas,” tutur Budi.

Dengan mengangkat mosi isu fenomena perundungan atau bullying di kalangan pelajar, Parlemen Pelajar kali ini menggandeng Forum Komunikasi Pengurus Osis (FKPO) Kota Yogyakarta sebagai peserta.

Para peserta dibagi ke dalam beberapa kelompok dengan nama partai tokoh pewayangan. Dalam proses simulasi, para peserta diajak untuk berdiskusi, membangun argumen serta menyusun rekomendasi kebijakan untuk pencegahan dan penanganan perundungan di kalangan remaja. Hasil dari rumusan inventarisasi masalah dan rekomendasi tersebut kemudian diserahkan kepada pemangku kepentingan terkait.

_______
Video Concept: M Iqbal Khatami
Video Editor: Hefy Al
Voice Over: Hasna Arsita

show more

Share/Embed