PANTAI MBEHI | TELUK BIDADARI | BAJUL MATI - Malang
Yufi Abdi Diliyanggara Yufi Abdi Diliyanggara
1.56K subscribers
10,186 views
88

 Published On Jun 15, 2017

Pantai mbehi ini terletak 3 km dari pantai kondang merak,tepatnya berada di desa sumberbening kecamatan bantur kabupaten malang.lokasinya yang tersembunyi di balik hutan yang terdapat satwa lindungnya ,membuat suasana pantai ini sangatlah asri.Terlihat dari bersihnya pasir pantai serta jernihnya air laut yang membuat pantai ini semakin indah.Pantai ini memiliki garis pantai yang tidak terlalu panjang dengan ciri khas ombak pantai selatan yang tergolong ganas.Pantai mbehi ini masih tergolong jajaran pantai indah di sekitar pantai kondang merak.

Rute untuk menuju ke pantai mbehi ini dari pantai sugu , ikuti saja jalan setapak di dalam hutan lindung selama 30 menit perjalanan, tapi tergantung fisik anda saat tracking.Sepanjang perjalanan anda akan di suguhkan suasana hutan yang sangat asri dan alami di tambah lagi kita akan mendengarkan suara satwa liar yang di lindungi disini membuat perjalanan kita tak akan terasa capek
Sesampai di pantai mbehi kita akan di sambut oleh deburan ombak yang sangat besar seakan berlomba untuk sampai duluan ke tepian pantai.dengan pasir putih lembut yang mengkilap saat di terpa matahari membuat pantai mbehi ini seakan surga yang tersembunyi di balik bukit yang rimbun.

Oh ya karena ada peraturan baru yang di terapkan jika kita hendak berkunjung kesini,anda harus menggunakan jasa tour guide jika ingin ke teluk bidadari ,ini di karenakan kita akan melewati hutan serta terdapat beberapa satwa yang di lindungi disini.Untuk jasa tour guide kita akan di kenakan biaya Rp.10.000/orang dan kita akan di pandu tracking yang benar menuju teluk bidadari ini dengan aman.Hal ini memang benar karena akses serta lokasi teluk bidadari ini berada di atas tebing karang sehingga meminimalisir terjadinya hal-hal yang tidak di inginkan.

show more

Share/Embed