Lomba Video Pembelajaran Pertolongan Pertama PMR Wira SMA Negeri 1 Banyumas
PMR WIRA SMAN 1 BANYUMAS PMR WIRA SMAN 1 BANYUMAS
556 subscribers
17,475 views
0

 Published On Nov 15, 2021

PMR Wira SMA Negeri 1 Banyumas mendapatkan juara satu Lomba Video Pembelajaran Pertolongan Pertama yang termasuk dalam cabang lomba JUMBARA XXVII PMI Kabupaten Banyumas Tahun 2021. JUMBARA merupakan satu bentuk kegiatan pembinaan yang merupakan ajang pertemuan anggota PMR untuk saling berbagi, evaluasi, meningkatkan pengetahuan, sikap, dan ketrampilan dalam suasana gembira, bersahabat, dan partisipatif. Sasaran dari JUMBARA adalah PMR Madya dan PMR Wira se-Kabupaten Banyumas. Kompetisi ini diikuti oleh 40 kontingen dari PMR Wira dengan 7 cabang lomba yang diperlombakan untuk kategori peserta PMR Wira, yaitu:
1. Lomba Cerdas Cermat Kepalangmerahan
2. Lomba Pidato Kepemimpinan SDGs
3. Video Pembelajaran Pertolongan Pertama
4. Video Pembelajaran Tatap Muka
5. Lomba Pembuatan Media Pembelajaran
6. Lomba Video Kreasi Vlog Ajakan Donor
7. Lomba Poster Digital “Covid-19”

Video Pembelajaran Pertolongan Pertama merupakan salah satu cabang lomba JUMBARA XXVII di mana peserta membuat video pembelajaran sesuai kasus yang telah diundi. PMR Wira SMAN 1 Banyumas yang mana menjadi kontingen W10 mendapatkan kasus patah tungkai kanan bawah dan luka sayat telapak tangan kanan. Pengumpulan karya lomba berakhir tanggal 27 Oktober 2021 dengan durasi video 10 menit yang memenuhi unsur-unsur seperti; ilustrasi penyebab kecelakaan, langkah-langkah penilaian luka beserta narasi disertai dengan tulisan (penjelasan), dan penanganan luka sekaligus narasi disertai dengan tulisan (penjelasan). Selain pengumpulan karya, lomba ini juga disertai Pengerjaan Soal Pilihan Ganda berupa 50 soal yang dikerjakan selama 30 menit pada Selasa, 2 November 2021.

Pemain:
1. Aulia Rahma Azzahro Mahendra
2. Salwa Sahiya Putri
3. Nabila Serlin Mahalisa
4. Ghina

show more

Share/Embed