PROFILE KPPN - KOTA PAREPARE 2021
Udhy Channel Udhy Channel
8.02K subscribers
110 views
0

 Published On Oct 14, 2021

#kppn #perbendaharaan #parepare
Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara Parepare dahulu bernama CKC beralamat di Jl. Karaeng Bura'ne Nomor 20 Parepare, kemudian berubah nama menjadi Kantor Bendahara Negara (KBN) yang dibentuk pada tanggal 1 Oktober 1965.

Pada tanggal 12 Juni 1976 Kantor Bendahara Negara Parepare mengalami perubahan dan struktur organisasi yang dibagi menjadi tiga unit kerja yaitu Kantor Perbendaharaan Negara (KPN), Kantor Kas Negara (KKN) dan satuan kerja Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Anggaran yang berada di daerah. Kemudian mengalami reorganisasi yaitu penggabungan pelayanan KPN dan KKN menjadi kantor baru dengan nama Kantor Perbendaharaan dan Kas Negara (KPKN) pada tanggal 12 Juni 1989 sesuai Surat Keputusan Menteri Keuangan Nomor : 645/KMK.10/1989.

Selanjutnya berdasarkan Keputusan Menteri Keuangan RI No.303/KMK01/2004 tanggal 23 Juni 2004, KPKN Parepare berubah menjadi Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara Parepare (KPPN).

Kota Parepare sendiri merupakan salah satu Kota di Sulawesi Selatan yang berjarak 150 km dari Kota Makassar. Secara geografis, Kota Parepare terletak pada koordinat antara 03o 57’’ 39’’ sampai 03o 57’ 39’’ Lintang Selatan dan 119o 36’ 24’’sampai 119o 43’ 40’’ Bujur Timur. Kota ini terletak di sebuah teluk yang berhadapan dengan Selat Makassar. Di bagian utara dan barat berbatasan dengan Kabupaten Pinrang, di sebelah Timur berbatasan dengan Sidenreng Rappang dan di bagian Selatan berbatasan dengan Kabupaten Barru. Meskipun terletak di tepi laut tetapi sebagian besar wilayahnya berbukit-bukit.

Di awal perkembangannya, dataran tinggi yang sekarang ini disebut Kota Parepare, dahulunya adalah merupakan semak-semak belukar yang diselang-selingi oleh lubang-lubang tanah yang agak miring sebagai tempat yang pada keseluruhannya tumbuh secara liar tidak teratur, mulai dari utara (Cappa Ujung) hingga ke jurusan selatan kota. Kemudian dengan melalui proses perkembangan sejarah sedemikian rupa dataran itu dinamakan Kota Parepare.

#profilekppn #sejarahkppn #menterikeuangan #kasnegara #organisasi #pinrang #parepare #sidrap #makassar #barru

show more

Share/Embed