RUTE PERJALANAN MEREK TONGGING PAROPO SILALAHI | JALUR INDAH DANAU TOBA
ABRAR AR RUSYFA ABRAR AR RUSYFA
2.87K subscribers
15,310 views
0

 Published On Apr 7, 2022

Rute perjalanan dari simpang Merek ke Pulau Silalahi

Start dari simpang Merek belok kiri ke jalan Saribu Dolok. Perhatikan marka jalan supaya gak keterusan. Hanya sekitar 1 km dari simpang merek belok kanan ditandai dengan gapura "Selamat datang di objek wisata Sipiso-Piso".

Langsung dapat pasar Situnggaling. Tidak jauh dari pasar kita akan melewati genangan air. Sepertinya tidak ada parit di sekitar jalan ini yang menyebabkan genangan air terus-terusan. Semoga segera di perbaiki.

Perjalanan dilanjutkan sampai ketemu pos bayar objek wisata. Disini kita harus bayar per orang. Orang dewasa 7rb/orang dan 5rb/orang untuk anak-anak. Abang yang jaga ramah. Tawar menawar harga pas tancap gas.

Setelah bayar retribusi di pos jaga langsung belok kiri arah Tongging. Dari sini jalan turunan sampai Tongging. Perhatikan rem pada kendaraan anda.

Sepanjang jalan menuju Tongging kita akan melintasi turunan yang membelah hijaunya perbukitan. Semakin ke  bawah maka semakin jelas terlihat danau toba dari jalanan.

Sampai di Tongging kita menyempatkan singgah di "View point Tongging Geopark Kaldera" untuk berfoto. Tempat ini salah satu landmark di Tongging. Dari sini ke Pulau Silalahi kita akan menyusuri jalan yang berada di pinggiran Danau Toba. Sangat banyak objek wisata di sepanjang jalan menuju Silalahi.

Terletak di bagian utara danau toba, Desa Tongging memiliki pemandangan yang indah. Daerah ini di diami oleh tiga suku, yaitu Batak Toba, Pak-pak, dan Karo. Secara administrasi desa Tongging terletak di Kecamatan Merek, Kabupaten Karo, Provinsi Sumatera Utara.

Sepanjang jalan banyak ditemukan keramba ikan. Memang di daerah ini terkenal dengan ikan tawarnya. Selain keramba ikan banyak juga pohon mangga sepanjang jalan. Pohonnya besar besar. Mangganya sangat manis dan sudah sangat terkenal.

Mulai dari Tongging sampai ke Silalahi merupakan lembah indah yang di jaga oleh bukit-bukit raksasa. Melewati banyak tikungan dan bukit indah di sepanjang jalan, akhirnya kita sampai di Pulo Silalahi.

Pulo Silalahi berada di Desa Paropo I, Kecamatan Silahsabungan, Kabupaten Dairi, Provinsi Sumatera Utara.

Biasanya orang-orang ke Pulo Silalahi melakukan aktivitas outdoor seperti berkemah, memancing, berenang, atau sekadar menikmati pemandangan Danau Toba dari bibir pantai. 

show more

Share/Embed