Pembalap MotoGP Menikmati Keindahan Lombok dan Bali Sebelum Balap di Sirkuit Mandalika
Tribun Lombok Tribun Lombok
116K subscribers
132,147 views
0

 Published On Oct 5, 2023

Laporan Wartawan Tribunlombok.com, Sinto

TRIBUNLOMBOK.COM, LOMBOK TENGAH - Beberapa pembalap MotoGP dipastikan telah tiba di Indonesia.

Bahkan beberapa pembalap MotoGP tiba di Indonesia sejak Senin (2/10/2023), awal pekan ini.

Mereka menikmati suasana liburan di Pulau Lombok dan Bali sebelum tampil di Sirkuit Mandalika.

Mereka adalah pembalap MotoGP tim Tech 3 KTM Factory Racing yaitu Raul Fernandez dan dua pembalap Moto2 yaitu Filip Salac dan Alonso López González.

Masing-masing pembalap mengunggah aktivitasnya melalui akun instagram pribadi masing-masing.

Dari foto-foto yang beredar, Alonso Lopez pebalap asal Spanyol tiba di salah satu hotel di Mandalika. Alonso juga mengunjungi tempat wisata di Senggigi, Lombok Barat.

Sementara Fabio Quartararo melalui akun instagram pribadinya sedang bersantai di sebuah hotel mewah di Bali.

Hal yang sama dilakukan pembalap MotoGP Raul Fernandez. Dalam unggahan story instagramnya ia sedang makan malam bersama.

Filip Salac yang merupakan pebalap Moto2 Gresini Racing tak mau ketinggalan membagikan momen santai di Pulau Bali.

Lewat akun Instagram pribadinya Salac juga membagikan kesan terhadap keindahan Pulau Dewata.

"Senang rasanya bisa beristirahat beberapa hari di Bali sebelum tampil di #IndonesiaGP. Selamat siang Indonesia," tulis Salac di Instagram pribadinya.

Priandhi Satria, Direktur Utama MGPA mengatakan, kru dan rider MotoGP tidak ada keharusan melapor kepada pihak MGPA terkait kedatangan ke Lombok.

"Mereka ini datangnya sendiri-sendiri, bayar sendiri. Tidak dikoordinasikan oleh Dorna ataupun MGPA," jelas pria yang akrab disapa Andhi ini.

Artikel ini telah tayang di TribunLombok.com dengan judul Pembalap MotoGP Menikmati Keindahan Lombok dan Bali Sebelum Balap di Sirkuit Mandalika, https://lombok.tribunnews.com/2023/10....
Penulis: Sinto | Editor: Sirtupillaili

show more

Share/Embed