Panen Raya di Desa Sedupi Kec Tanah Abang Kab PALI
Snack Berita Snack Berita
1.12K subscribers
451 views
8

 Published On Aug 11, 2019

Bupati PALI H Heri Amalindo diwakili asisten III Sekda PALI Ruswani SH, melaksanakan panen raya di desa Sedupi, Kecamatan Tanah Abang, Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), Senin (5/8/2019).



Dikesempatan itu, Pemkab PALI juga memberikan bantuan kendaraan roda tiga, pestisida, pupuk dan peralatan pertanian lainnya kepada Gabung Kelompok Tani (GAPOKTAN) yang ada di Kecamatan Tanah Abang. Sekaligus meresmikan penggunaan mesin vertical dryer (pengering padi) untuk membantu para petani menurunkan kadar air hasil panen padi.



Bupati PALI, H Heri Amalindo melalui Ruswani, mengaku optimis melihat hasil panen yang dilakukan bisa mencapai dan menghasilkan padi 6 ton padi per hektar. Hal ini tak terlepas dari pembinaan intensif yang dilakukan oleh Dinas Pertanian PALI.

“Dengan pembinaan yang intensif dari Dinas Pertanian kami optimis target 6 ton per hektar dapat dicapai panen hari ini, begitu juga di masa panen berikutnya dapat ditingkatkan,” kata Ruswani



Dijelaskan, capaian tersebut bisa tercapai, selain pembinaan dan bimbingan dari petugas penyuluh lapangan (PPL) para petani juga diberikan berbagai jenis bantuan, baik itu bibit dan pupuk juga dalam mengatasi masalah hama.

“Panen itu sendiri mencakup lahan seluas 700 hektar yang terletak di desa Sedupi dengan bibit yang digunakan para petani yaitu berjenis Impari 30 dan Mikongga” ungkapnya.



Kepala Dinas Pertanian PALI, Jhoni SP menjelaskan bahwa dengan adanya mesin vertical dryer tersebut petani tidak perlu menjemur padi dan bisa masuk proses penggilingan. Artinya dengan adanya bantuan mesin tersebut produktivitas para petani dapat lebih meningkat.

Diungkapkannya, Pemkab melalui Dinas Pertanian saat ini sudah menyiapkan lahan 5850 hektar untuk di optimalkan kembali musim tanam berikutnya. Pihaknya sudah mengusulkan kepada Kementerian Pertanian melalui Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Sumatera Selatan bantuan untuk kelompok tani guna menyukseskan program 5.850 hektar lahan tersebut.

Selain mempersiapakan lahan, tata kelola air yang nantinya akan bekerjasama dengan dinas terkait. Sehingga petani yang selama ini hanya mampu panen satu kali dalam setahun bisa ditingkatkan menjadi dua kali dalam setahun.

“Bantuan kementerian program 5850 bantuan akan langsung masuk ke rekening kelompok tani. Jumlahnya Rp 4,5 juta per hektar. Awalnya Bupati PALI menargetkan 8.600 hektar namun yang disetujui kementerian 5.850 hektar, untuk bantuan ini sendiri direncanakan akan turun pada bulan September,” terang Jhoni.



Usai panen perdana kegiatan dilanjutkan dengan pemberian bantuan kendaraan roda tiga, pestisida, pupuk dan peralatan pertanian lainnya kepala Gabung Kelompok Tani (GAPOKTAN) yang ada di Kcamatan Tanah Abang. Dan juga meresmikan mesin vertical dryer untuk membantu para petani menurunkan kadar air padi hasil panen.

#panenraya #kementan

show more

Share/Embed