KERETA EKONOMI RECOMMENDED DI RUTE JAKARTA - JOGJA‼️Naik KA Gajahwong Pasar Senen - Lempuyangan
Mohamad Adijasa Yudi Mohamad Adijasa Yudi
194K subscribers
63,826 views
0

 Published On Apr 20, 2024

Kereta Ekonomi Recommended dirute Jakarta - Jogja, Harga lebih murah dari Kereta Premium Naik KA Gajahwong Jakarta - Yogyakarta
#naikkeretaapi #keretaekonomi #gajahwong

Kereta Api Gajahwong merupakan salah satu dari sekian banyak kereta yang melayani rute dari Kota Jakarta menuju kota Yogyakarta, dengan rute perjalanan dimulai dari stasiun Pasar Senen dan berhenti di stasiun Bekasi, Jatibarang, Cirebon Prujakan, Bumiayu, Purwokerto, Kroya, Gombong, Kebumen, Kutoarjo, Wates dan memgakhiri perjalanan di stasiun Lempuyangan. Dalam 1 rangkaian Kereta Api Gajahwong terdapat 2 kelas yang terdiri dari 3 kereta kelas Eksekutif dan 5 kereta Ekonomi, diwaktu tertentu kadang KA Gajahwong membawa kelas mewah sebagai tambahan seperti kelas Priority / Imperial.

Pada perjalanan kali ini saya naik KA Gajahwong kelas Ekonomi bersama ‪@IrjaNailalUlya‬ , Kereta Api Gajahwong dapat saya rekomendasikan sebagai salah satu kereta dari Jakarta menuju Jogja dengan kelas Ekonomi yang harga tiketnya masih terjangkau dan juga nyaman untuk perjalanan selama 8 jam, dikarenakan armad yang digunakan pada kereta kelas Ekonomi KA Gajahwong menggunakan armada kereta Ekonomi modifikasi dengan desain interior yang cukup bagus, sistem pendingin ruangan menggunakan AC central layaknya kereta kelas Eksekutif, dan juga kursinya yang sama persis seperti kereta kelas Premium. Dari jam keberangkatan KA Gajahwong juga sangat bersahabat dengan banyak masyarakat, diberangkatkan sekitar setengah 8 pagi dari Jakarta dan tiba di Jogja sekitar setengah 4 sore.
Note : Untuk perjalanan dari arah Jogja menuju arah Jakarta pada waktu malam hari

Nama KA : KA GAJAHWONG
Relasi KA : Stasiun Pasar Senen - Stasiun Lempuyangan
Kelas : Ekonomi (Modifikasi kursi premium 8 tempat duduk)
Harga tiket : Rp Rp 190.000 - 270.000 (Harga tiket dapat berubah sewaktu-waktu tergantung kapan hari keberangkatan dan waktu pemesanan tiket)

Adapun susunan dalam video sebagai berikut
00:00 Opening
01:47 Stasiun Pasar Senen
04:32 KA Gajahwong diberangkatkan dari stasiun Pasar Senen
06:01 Sekilas tentang KA Gajahwong
09:39 KA Gajahwong tiba di stasiun Bekasi
11:37 Interior dan fasilitas KA Gajahwong Ekonomi modifikasi
14:41 KA Gajahwong tiba di stasiun Jatibarang
17:42 KA Gajahwong tiba di stasiun Cirebon Prujakan
20:51 Restorasi KA Gajahwong
23:24 KA Gajahwong tiba di stasiun Prupuk
25:13 menikmati indahnya jalur Prupuk Purwokerto
28:27 KA Gajahwong tiba di stasiun Purwokerto
30:45 Jembatan Logawa, Terowongan Notog, Jembatan Serayu, Terowongan Kebasen
33:14 KA Gajahwong tiba di stasiun Kroya
34:28 KA Gajahwong tiba di stasiun Kebumen disusul KA Argo Dwipangga
38:21 KA Gajahwong tiba di stasiun Kutoarjo
40:25 Kesan dan kesimpulan perjalanan naik KA Gajahwong Ekonomi Modifikasi
44:08 KA Gajahwong tiba di Yogyakarta stasiun Lempuyangan
47:01 Closing

Follow juga sosmedku yang lain ya
Instagram : https://instagram.com/adivnm?igshid=O...
Tiktok : @Adivnm

Untuk keperluan kerjasama, dapat hubungi saya melalui email : [email protected]

show more

Share/Embed