RESEP DONAT SERIBUAN ENAK, BESAR DAN LEMBUT TANPA TELUR TANPA SUSU.
Resep Papa Resep Papa
371K subscribers
744,869 views
7.8K

 Published On Aug 10, 2020

dukung resep papa di instagram ya. dengan follow instagram @resep.papa link disini   / resep.papa  

kali ini resep papa akan bagikan resep donat jumbo seribuan yang enak banget dan lebut, ini terinspirasi ketika resep papa beli jajanan donat di tukang sayur
keliling ada jual donat ukurannya besar tapi dijual seribuan dengan topping siple. teksturnya lembut tapi aroma obat dan agag getir dilidah seperti kebanyakan obatnya. sehingga resep papa berinisiatif membuat donat yang ekonomis dengan harga seribuan dan ukurannya besar tapi rasa tetap dijaga, lembut dan tidak memakai obat berlebihan.
catatan, untuk mendapatkan keuntungan maksimal. jika teman teman mau segmen murah maka temen2 harus naikkan produksi. jadi pembuatannya banyak.
ini bisa baget jadi rekomendasi temen2 yang mau usaha donat murah dititip ke warung, kantin, tukang sayur keliling, maupun pasar. pokoknya dijamin enak banget untuk segmen ekonomis. yang penting teman2 wajib nyimak prosesnya tahapannya sampai selesai agar memahami. yuks langsung ke resep tapi

sebelumnya jangan lupa lihat video teknik pengulenan pakai handmixer secara detail di video dibawah ini :
#teknik pengulenan handmixer 500gr    • ILMU DASAR DONAT SERI 3 #TEKNIK PENGU...  
#teknik pengulenan handmixer 1kg.    • WAJIB NONTON. TEKNIK PENGULENAN 1KG T...  

note. wajib nonton video tsb karna dijelaskan juga spesifikasi minimal handmixer yang bisa dipakai untuk pengulenan adonan berat. jangan sampai salah pilih

handmixer agar tidak berakibat mixernya rusak.

resep donat ekonomis seribuan by resep papa :
bahan adonan
600gr terigu (500gr untuk adonan 100gr untuk taburan )
gula 75gr
air 300ml
ragi 8gr
margarin 60gr
garam 5gr
bread improver 3gr
minyak untuk menggoreng
gula dusting untuk topping


ANALISIS HARGA JUAL

perhitungan harga jual
rumus.
harga jual = modal total + keuntungan.
modal total = modal bahan baku + modal produksi
biaya produksi = 30% dari modal bahan baku
keuntungan = bisa 50%, 75% atau 100% dari modal total (saya ambil 50%)
============================================================
modal bahan baku
bahan adonan
600gr terigu (500gr untuk adonan 100gr untuk taburan ) (harga 1kg 7500) 7500x0,6= 4500
gula 75gr (harga 1kg 14000) = 0,075x14000=1050
air 300ml = 500
ragi 8gr = 0,16x80000 =1280
margarin 60gr = 18000x0.06 =1080
garam 5gr = (harga per 100gr 1000) 0.05x1000 = 50
bread improver 3gr (harga per 100gr 11000)= 0.03x11000=330
minyak 300ml (estimasi jumlah minyak yang terpakai) (per 1 liter 12.000) = 0,3x12000= 3600
gula dusting 50gr = 0,05x28000 =1400

total modal bahan baku = 13790
=====================================
biaya produksi 30% dari total modal bahan baku
13790x0.3 = 4137
===========================================
modal total = total modal bahan baku+ biaya produksi
= 13790+4137 = 17927 digenapin ke 18000
=========================================
keuntungan = 50% dari modal total
18000x0.5 =9000

modal total + keuntungan
18000+9000 = 27000

=========================================
harga jual.
satu resep jadi 27pcs donat
2700 : 27 = 1000
=========================================
note
1. harga bahan baku di setiap daerah mungkin berbeda sehingga sesuaikan dengan harga bahan baku di daerah anda masing2.
2. untuk menentukan modal ragi, ragi harus dikali 2 dari takaran (dari 8gr jadi 16gr) karna untuk memudahkan perhitungan karna kemasan ragi 500gr

sedangkan untuk mempermudahperhitungan. patokannya per kemasan harus 100gr atau 1000gr. sehingga menentukan persentase penggunaannya lebih

mudah.
3. patokan harga terigu yang digunakan adalah pembelian karungan bukan eceran. kalau anda beli eceran bisa jadi lebih mahal dari harga terigu yang saya dapat.
4. biaya produksi meliputi. tenaga, listrik, gas, dll
nilai modal produksi saya belajarnya di patok 30% jadi jangan tanya darimana dapat nilai 30% itu. ibarat nilai baku Phi dalam perhitungan lingkaran, nilai Phi 3,14 jangan tanya darimana nilai itu karna baku.

5. jika bingung silahkan tanya dikomentar

semoga bermanfaat. jangan lupa like, share, komen dan subscribe chanel resep papa

#donatseribuan #donatenak #resepdonatlembut #donattanpatelur #donattanpasusu

show more

Share/Embed