Pesta Pantai ★ Konser Super Keren "Tony Q Rastafara"
PESIARnet PESIARnet
281K subscribers
544,833 views
2.2K

 Published On Jun 12, 2016

Pesta Pantai ★ REGGAE NIGHT with Tony Q Rastafara.

Tony Waluyo Sukmoasih (populer dengan nama Tony Q atau Tony Q Rastafara; lahir di Semarang, Jawa Tengah, 27 April 1961; umur 55 tahun) adalah seorang penyanyi Indonesia beraliran reggae yang telah aktif di ragam tersebut sejak tahun 1989. Dia bersama grup musiknya Rastafara memopulerkan istilah "rambut gimbal" (gaya rambut dreadlock) di Indonesia lewat lagu dengan judul yang sama pada tahun 1996.

Karier musik

Menurut wawancara dengan Tony Q di Radio Nederland Wereldomroep, sebelum terjun di musik reggae, dia pernah memainkan blues, rock, bahkan musik country. Tahun 1989 dia akhirnya memilih menekuni musik reggae yang menurutnya tidak bisa lepas dari kehidupan masyarakat. Tony Q mengaku sangat mengidolakan Bob Marley, almarhum musisi reggae kenamaan asal Jamaika.

Bersama Rastafara

Tony Q memulai karier musik reggaenya sejak tahun 1989 dengan grup musik Roots Rock Reggae. Biasa manggung dari kafe ke kafe atau acara pentas musik yang ada di Jakarta. Setelah tergabung dengan banyak band reggae seperti Exodus dan Rastaman, akhirnya pada tahun 1994 dia membentuk grup musik Rastafara yang menjadi cukup terkenal sebagai pengusung aliran musik reggae di Indonesia saat itu.

Rastafara saat itu dinilai berbeda dengan grup musik reggae lainnya karena mereka berhasil memasukan dan memadukan unsur-unsur musik dan instrumen tradisional khas Indonesia ke dalam musiknya sehingga terbentuklah musik reggae ala Indonesia yang bisa terlepas dari bayang-bayang musik reggae negara lain seperti Bob Marley, UB40 atau Jimmy Cliff.

Pada tahun 1997 Rastafara memutuskan untuk vakum dalam musik karena kurangnya pasar musik reggae di Indonesia. Tahun 1998 terbentuklah Tony Q & New Rastafara, dengan format band mendapat pemain tambahan. Tetapi kemudian tahun 2000 Tony Q memutuskan untuk memulai karier solo dengan tetap membawa nama grup musik yang telah membuatnya dikenal oleh para penggemarnya, yaitu Tony Q Rastafara.
#PestaPantai #Reggae #Pesiar

Diskografi:

Bersama Rastafara

Rambut Gimballl (1996) - Hemagita Record
Gue Falling in Love (1997) - Blackboard Record

Karier Solo

Damai Dengan Cinta (2000) - AK Production
Kronologi (2003) - Indonesia Rasta Production
Salam Damai (2005) - IM Production
Anak Kampung (2007) - Tony Q Production / 267 Record
Presiden (2009) - Tony Q Production
Kurang Tambah (2010)
Membentang Sayap (2012)
Menjemput Mimpi (2014)

Prestasi

Headliners “Bob Marley Festival”. Houston TX, Amerika Serikat (2002)

Invitation “Legend of Rasta Reggae Festival”. Houston TX, Amerika Serikat (2003-2005)

Putumayo World Music Album Compilation, “Reggae Playground” – single “Pat Gulipat” (2006)

Anekdot

Berdasarkan wawancara dengan Koran Tempo, Tony Q mengaku sebagai teman dekat dari Tukul Arwana, figur televisi Indonesia (sama-sama asal Semarang) yang populer setelah menjadi pembawa acara "Bukan Empat Mata" di saluran TV swasta Trans7. Menurut Tony Q, julukan "Arwana" tersebut adalah pemberiannya pada Tukul.

Tony Q juga menjalankan hobi melukis dan lukisannya banyak terjual di sesama komunitas musisi dan teman-temannya di luar negeri.
===============

Tony Q Rastafara.

Nama lahir : Tony Waluyo Sukmoasih
Nama lain : Tony Q
Lahir : 27 April 1961 (umur 55), Semarang, Jawa Tengah, Indonesia
Jenis musik : Reggae
Pekerjaan : Musisi, Penyanyi
Instrumen : Gitar
Tahun aktif : 1989 - sekarang
Terkait dengan : Rastafara (1994-2000)
Dipengaruhi : Bob Marley
Situs resmi : http://www.tonyqrastafara.asia/

===============

Lirik dan Chord Gitar "Pesta Pantai" Tony Q Rastafara.

intro: A Bm 4x
A Bm A Bm
angin laut semilir bertiup
A Bm A Bm
suara ombak di tepi pantai
A Bm A Bm
goyang kaki kaki telanjang
A Bm A Bm
asik nian ikuti irama musik

Reff:
A Bm
pesta pantai
A G
pesta pantai
A Bm
pesta pantai
A G
pesta pantai

F#m E
enaknya suasana damai cipta terasa
D A
bahagia datang hilang semua problema
F#m E
tetap pandang senyuman kekasih
D
melengkapi arti

Reff:
A Bm
pesta pantai
A G
pesta pantai
A Bm
pesta pantai
A G
pesta pantai

A Bm
kaki kaki telanjang bergoyang goyang
A G
kaki kaki telanjang bergoyang goyang
A Bm A Bm
angin laut semilir bertiup
A Bm A Bm
suara ombak di tepi pantai
A Bm A Bm
goyang kaki kaki telanjang
A Bm A Bm
asik nian ikuti irama musik

A Bm
pesta pantai
A G
pesta pantai
A Bm
pesta pantai
A G
pesta pantai

show more

Share/Embed