PUJA BAKTI WAISAK DI VIHARA KARANGDJATI | YOGYAKARTA 23 MEI 2024
MATAJOGJA MATAJOGJA
19.7K subscribers
70 views
6

 Published On May 24, 2024

#buddha #waisak #sakyamuni
Hari Raya Waisak merupakan salah satu perayaan besar yang dilakukan oleh umat Buddha setiap tahunnya. Hari suci ini dipercaya sebagai memperingati tiga peristiwa utama dari kehidupan Siddhartha Gautama, yaitu kelahiran, pencerahan dan wafatnya.

Hari Raya Waisak atau dikenal juga dengan Trisuci Waisak adalah momentum yang dilakukan dengan cara puja atau upacara. Sebagaimana yang dilakukan di Vihara Karangdjati, Yogyakarta pada Kamis 23 Mei 2024.

Vihara tertua di Yogyakarta yang berdiri sejak tahun 1962. Lokasi di Jl. Monjali No.78, Gemawang, Sinduadi, Kecamatan Mlati, Kabupaten Sleman. Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia. Selain menjadi pusat ibadah umat Buddha di kota Yogyakarta, Vihara Karangdjati juga membuka aktivitas meditasi untuk semua umat beragama.

Tambahan, di Indonesia, perayaan ini menjadi libur nasional (tahun ini, 2024, jatuh pada tanggal 23 Mei). Sebagaimana 5 agama lainnya yang diakui Pemerintah Indonesia, tiap hari perayaan agama adalah hari libur nasional. Karena itu hormatilah semua agama, yang memberi banyak hari libur. | ‪@SUNARDIANWIRODONO‬

Informasi lebih lanjut, bisa dilihat pada website: http://sunardianwirodono.com

show more

Share/Embed