Penyebab Mesin Suara Dengung Sebelah kiri Yamaha F1ZR Alfa Sigma❗️
VINTAGE SENTINEL VINTAGE SENTINEL
15.5K subscribers
19,311 views
101

 Published On Nov 28, 2023

Dari powertrain yang ada, tentu ada banyak spot yang bisa menimbulkan masalah bunyi tidak enak didengar. Beberapa mekanik, menyimpulkan bunyi seperti mendengung yang terdengar diarea bak kopling itu berasal dari primary  drive yang sudah tidak standar.

Jika kalian membongkar bagian cover sebelah kiri motor kalian, maka kalian akan menemukan rangkaian roda gigi yang terhubung dengan kopling. Roda gigi ini disebut roda gigi primer karena roda gigi ini langsung terhubung dengan poros engkol mesin.

Masalahnya roda gigi primer ini juga bisa aus, jika hal itu terjadi otomatis hubungan antara kopling dan roda gigi akan sedikit renggang. Inilah yang menjadi sumber bunyi. Lantas bagaimana cara mengatasinya..??

Keausan pada roda gigi memang tidak bisa kita perbaiki karena bukan sistem yang rusak namun pada komponen. Apalagi komponen ini terbuat dari besi yang sudah tercetak, otomatis untuk memperbaikinya kita perlu mengganti roda gigi primer ini.
Selain roda gigi primer, kalian juga patut mengecek kondisi roda gigi penekan, roda gigi ini ada pada kopling yang akan memutar pressure plate kopling. Jika ada keausan, maka kalian harus mengganti dua buah roda gigi ini.

Cara Mengganti Roda Gigi Primer Pada Kopling
Untuk langkah awal kalian perlu mentap atau menguras oli mesin dari dalam bak mesin. Jika kalian akan menggunakan oli itu kembali maka pastikan kalian menyediakan tempat penampung oli yang bersih.

Jika motor yang kalian perbaiki berjenis kopling manual, maka lepas kaitan kawat kopling dari lengan kopling.
Selanjutnya buka cover kopling dengan melepas seluruh baut pengikat cover, umumnya baut ini bisa dilepas dengan kunci 10.
Setelah sudah, perhatikan roda gigi primer. Kalian harus benar-benar memastikan bahwa ada kerusakan pada roda gigi ini, cek freeplay atau celah roda gigi dengan menggerakannya kekiri dan kekanan. Jika terasa oblak maka itu menandakan roda gigi bermasalah.
Untuk melepas roda gigi ini, memang tiap jenis motor berbeda, sehingga pahami terlebih dahulu mekanisme pengunci pada roda gigi primer.
Sebelum memasang roda gigi baru, pastikan kalian menggunakan komponen yang sama bentuknya dan sama bahannya. Mengapa harus sama, karena jika kalian ada perbedaan ukuran otomatis tidak akan bisa terpasang. Begitu pula jika bahannya beda, maka bisa lebih cepat aus atau bahkan bisa

Sebelum memasang roda gigi baru, pastikan kalian menggunakan komponen yang sama bentuknya dan sama bahannya. Mengapa harus sama, karena jika ada perbedaan ukuran otomatis tidak akan bisa terpasang. Begitu pula jika bahannya beda, maka bisa lebih cepat aus atau bahkan bisa mengorbankan roda gigi lainnya.

Untuk mengamankannya kalian bisa membawa roda gigi ini ketika membeli spare part. Tentu jika kalian belum terlalu mengerti tentang part kendaraan, tapi jika kalian sudah ahli itu bisa lebih mudah. Untuk langkah pemasangan, bisa kalian urutkan dari langkah pelepasan. Langkah ini terbilang mudah karena tidak secara langsung berhubungan dengan mesin.

show more

Share/Embed