Penyampaian Pemandangan Umum Fraksi PDI Perjuangan DPRD DKI Jakarta (14-3-2022)
Fraksi PDI Perjuangan DKI Jakarta Fraksi PDI Perjuangan DKI Jakarta
1.23K subscribers
273 views
2

 Published On Mar 14, 2023

Selasa, 14 Maret 2023, Fraksi PDI Perjuangan memberikan Pemandangan Umum yang disampaikan oleh Dr.dr. Gilbert Simanjuntak, Sp.M(K), Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD DKI Jakarta. Rapat Paripurna DKI Jakarta, dengan menyampaikan Pemandangan Umum Fraksi-Fraksi terhadap Rencana Peraturan Daerah (Raperda) tentang Rencana Umum Energi Daerah Provinsi DKI Jakarta dan Pengelolaan Air Limbah.

Fraksi PDI Perjuangan melihat bahwa Raperda Rencana Umum Energi Daerah (RUED) masih memerlukan prinsip-prinsip pembangunan berkelanjutan dan ramah lingkungan. Pengembangan energi harus dilakukan dengan memperhatikan dampaknya terhadap lingkungan dan masyarakat. Penggunaan sumber energi terbarukan ini akan membantu mengurangi emisi gas rumah kaca dan membantu menjaga keberlanjutan lingkungan. Selain itu, RUED harus memastikan bahwa penggunaan energi fosil harus dikurangi secara bertahap dan digantikan oleh sumber energi terbarukan.

Terkait dengan Rancangan PERDA Pengelolaan Air Limbah Domestik Provinsi DKI Jakarta, berikut Pemandangan Umum dari Fraksi PDI Perjuangan DKI Jakarta. Fraksi PDI Perjuangan menyadari bahwa pengelolaan air limbah domestik merupakan salah satu masalah lingkungan yang sangat penting untuk diatasi di Jakarta. Masalah ini sangat kompleks, melibatkan banyak aspek teknis, keuangan, dan administratif. Namun, kami yakin bahwa dengan kerja sama yang baik antara pemerintah daerah, masyarakat, dan pihak terkait lainnya, masalah ini dapat diatasi dengan baik.

show more

Share/Embed