TULANGAN NEWS | Seleksi Daerah 14Th Worldskills ASEAN Competition 2025 di BPVP Sidoarjo
PAC IPNU IPPNU TULANGAN PAC IPNU IPPNU TULANGAN
366 subscribers
163 views
13

 Published On Premiered Oct 8, 2024

BPVP Sidoarjo Jadi Satu-satunya Penyelenggara Selekda Bidang Mobile Robotics untuk ASEAN Skill Competition (ASC) 2025 di Filipina
Balai Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (BPVP) Sidoarjo menjadi aatu-satunya penyelenggara Seleksi Daerah (Selekda) di Bidang Lomba Mobile Robotics. Seleksi kali ini dilaksanakan menyiapkan kompetitor-kompetitor handal untuk ASEAN Skill Competition (ASC) 2025 mendatang yang akan dilaksanakan di Filipina.

Selain bidang lomba Mobile Robotics, BPVP Sidoarjo juga dipercaya untuk menyelenggarakan seleksi dalam 4 bidang lomba lainnya, seperti Welding, Mechatronics, Beauty Theraphy, dan Hairdressing. Seleksi tersebut akan dilaksanakan pada tanggal 7-11 Oktober 2024 di BPVP Sidoarjo dan SMKN 1 Buduran.

Direktur Bina Standardisasi Kompetensi dan Program Pelatihan Kementerian Tenaga Kerja (Kemnaker) Republik Indonesia, Moh Amir Syarifuddin mengatakan bahwa selekda ini menjadi skema yang harus dilaksanakan dalam menjaring potensi generasi muda di setiap daerah untuk mengikuti ASC di Filipina mendatang.

"Untuk wilayah Jawa Timur seleksi daerah dilaksanakan di BPVP Sidoarjo untuk bidang Lomba Mechatronic, Mobil Robotic dan Welding serta di SMK Negeri 1 Buduran untuk lomba bidang Hairdressing dan Beauty Theraphy," katanya kepada NU Delta Media saat pembukaan Selekda 14 Worldskills ASEAN Competition 2025, di Auditorium KH Bisri Syansuri BPVP Sidoarjo, Senin (07/10/2024) malam.

Kepala BPVP Sidoarjo, Muhammad Aiza Akbar menambahkan, pihaknya senantiasa mengedepankan kolaborasi dalam menggaet semangat kompetitor muda, khususnya dalam bidang pendidikan. Menurutnya, kurikulum di sekolah harus disesuaikan dengan kebutuhan dunia kerja agar menjadi kesinambungkan dalam meningkatkan kualitas ketenagakerjaan.
Ia merasa sangat bangga bisa menjadi tuan rumah diselenggarakannya kegiatan seleksi daerah ini karena bisa meningkatkan kemampuan para peserta, khususnya di Sidoarjo dan disekitarnya.

"Menjadi kebanggaan tersendiri bisa mewakili Kemenaker Jawa Timur dalam meningkatkan kolaborasi bersama dengan jajaran Dinas Pendidikan di setiap daerah," tuturnya.

#PENATulangan 💚💛
@pacipnuippnutulangan
@dkac_cbpkpp_tulangan

Dapatkan berita terbaru tentang Pelajar Nahdliyyin (PeNa) Tulangan - Sidoarjo.
#PelajarNUTulangan
#PelajarNahdliyyin

Road to #KonferancabTulangan 2024 🔜

Belajar, Berjuang, Bertaqwa
#KemnakerRI #WorldSkills #ASEAN #BPVPSidoarjo #WaniKompeten
#LembagaMedia #LembagaPers #MediaPelajarNU #MediaPers #NahdlatulUlama #VideoLucu #MomenRandom #FunnyMoments
#PACIPNUIPPNUTulangan #TulanganSidoarjo
#IPNUIPPNU #BelajarBerjuangBertaqwa
#PelajarNU #PelajarNusantara #PelajarIndonesia

show more

Share/Embed