30 Benda yang Mesti Dibuang dalam 30 Hari
SISI TERANG SISI TERANG
9.64M subscribers
783,393 views
0

 Published On Oct 7, 2019

Menurut National Association of Professional Organizers, paling tidak setahun dari umur kita dihabiskan untuk mencari-cari barang. Jadi, kenapa kita menyimpan barang-barang? Jawabannya sederhana. Tidak semua barang memiliki tanggal kedaluwarsa Jadi, kita tak yakin kapan harus menyingkirkan barang-barang lama. Namun, membuang barang-barang yang tak terpakai lagi dapat membantu kita memaksimalkan penggunaan ruang dan meningkatkan produktivitas.

Untuk membantu dirimu beberes, kamu harus mengikuti satu aturan sederhana. Buanglah benda apa pun yang sudah tidak kamu pakai dalam dua tahun terakhir. Kamu tidak perlu memasukkan semuanya ke dalam kardus. Itu akan kacau. Alih-alih, lakukan satu hal sekali waktu!



URUTAN WAKTU:

Kaus kaki yang tak berpasangan 1:04

Keping CD dan DVD 1:24

Pisau lama 1:42

Ikat rambut 2:00

Paket-paket bumbu lama 2:24

Rempah-rempah kedaluwarsa 2:47

Pisau cukur berkarat 3:14

Selimut 3:36

Kantong plastik 3:52

Wadah-wadah tanpa tutup 4:06

Produk perawatan kulit mahal 4:22

Baterai bekas 4:42

Majalah dan koran lama 5:07

Alat-alat kantor 5:31

Cangkir kopi berlebih 5:51

Ponsel lama 6:09

Perlengkapan mandi dari perjalanan 6:27

Buku catatan dan jurnal kosong 6:47

Kabel listrik 7:00

Kalender 7:19

Kuitansi 7:36

Baju-baju yang tak muat lagi 7:56

Resep dan suplemen lama 8:18

Daftar menu pesan-bawa 8:47

Kartu-kartu ucapan 9:11

Spons gambas 9:29

Kotak kardus 9:54

Perabotan makan yang rusak 10:11

Perkakas 10:28

Handuk-handuk lama 10:44



#buangjauh-jauh #rumahbersih #brightside



SUMMARY:



- Satu-satunya alasan menyimpan kaus kaki sebelah adalah jika kamu ingin membuat kerajinan dan memakainya lagi untuk keperluan lain.

- Orang bangga dan bersusah payah membuat koleksi film mereka, tapi dengan satu kali menekan tombol, kamu bisa memindahkan semuanya ke dalam cakram keras.

- Sayangilah rambutmu. Lebih baik membeli ikat rambut yang berkualitas daripada punya 100, tapi terus putus.

- Kita menyimpan rempah-rempah untuk berjaga-jaga seandainya makanan membutuhkan cita rasa tambahan. Tapi kita menyimpannya terlalu lama.

- Pisau cukur yang disimpan di tempat lembap cenderung berkarat dua kali lebih cepat. Bercukur dengan pisau cukur berkarat dapat menyebabkan luka bakar dan infeksi kulit

- Tapi ada tempat-tempat kamu bisa membawa kantong plastik untuk didaur ulang guna mengakhiri jumlahnya yang terus bertambah itu.

- Produk perawatan kulit yang jarang dipakai adalah tempat yang baik untuk tumbuhnya bakteri. Jadi, lebih aman bagi kulit jika kamu menyingkirkannya saja.

- Benda-benda seperti bolpoin warna dan bloknot kecil membuat kita merasa sedikit lebih tertata. Tapi benda yang telah menganggur dalam lacimu dapat disumbangkan.

- Kenyataannya, mayoritas kita punya beberapa cangkir kopi kesayangan. Sisanya hanya tergeletak di lemari dan menjadi tempat bersarangnya debu.

- Ada cara yang lebih baik untuk mengenang liburan penuh petualanganmu daripada menyimpan botol sampo dan pasta gigi kecil dari hotel tempat kamu menginap.

- Jika kamu bukan tukang listrik atau mekanik yang bisa membuat hal baru dengan kabel listrik lama, tak ada alasan untuk menyimpannya.

- Kalau kamu masih menyimpan kuitansi dari penjual makanan pesan-bawa tempat kamu makan siang seminggu lalu, kamu tahu apa yang harus dilakukan.

- Ini adalah kesalahan besar! Ada banyak masalah yang bisa terjadi dengan resep obat lama, jadi, ada baiknya kita membuangnya.

- Daftar menu pesan-bawa itu seperti nomor telepon layanan gawat darurat. Tapi saat semua menu tempat makanan pesan-bawa tersedia daring, tak ada alasan menyimpannya lagi.

- Jika umur spons gambasmu sudah lebih dari satu bulan, itu sudah harus diganti. Seiring waktu, ia makin kotor.

- Baik itu kibor, cetakan wafel, atau pemanggang roti biasa yang hanya kamu pakai sekali, janganlah disimpan. Sebagian perkakas lebih bermasalah jika dipakai daripada tidak

- Jika handuk mandimu mulai terasa seperti kardus, ini adalah tanda bahwa mereka telah mencapai ujung masa hidupnya.

Berlangganan Sisi Terang
   / @sisiterang  

Musik oleh Epidemic Sound https://www.epidemicsound.com/

Materi stok (foto, rekaman, dan lain-lain):

https://www.depositphotos.com
https://www.shutterstock.com
https://www.eastnews.ru

show more

Share/Embed