Ibadah Raya 30 Juni 2024 - GPdI Logos Balung
GPdI Logos Balung GPdI Logos Balung
603 subscribers
61 views
1

 Published On Jul 1, 2024

Worship Leader : Ibu Vena, Ibu Utari, Ibu Louise
Tim Musik : Pdt. Maria (Keyboard)
LCD : Sdri. Liha
Tim Multimedia : Sdr. Andreas, Bpk. Rehadi

__________________________________________
Multimedia GPdI Logos Balung 2024

Catatan Firman Tuhan :
Firman Tuhan minggu, 30 Juni 2024
Tema : KASIH MULA-MULA
Wahyu 2:1-7
Arti kasih mula-mula adalah kasih yang kita miliki saat kita baru bertobat & percaya kepada Tuhan Yesus
Kelebihan dari jemaat Efesus sehingga mendapat :
I. PUJIAN YESUS ( ay. 2,3,6 )
a. Giat bekerja untuk Tuhan ( berjerih lelah, tekun ) , ini adalah sikap yang terpuji
*Roma 12:11 (TB) Janganlah hendaknya kerajinanmu kendor, biarlah rohmu menyala-nyala dan layanilah Tuhan.
*1 Korintus 15:58 (TB) Karena itu, saudara-saudaraku yang kekasih, berdirilah teguh, jangan goyah, dan giatlah selalu dalam pekerjaan Tuhan! Sebab kamu tahu, bahwa dalam persekutuan dengan Tuhan jerih payahmu tidak sia-sia.

b. Murni dalam pengajaran
bisa membedakan rasul yang sejati dan yang bukan
menolak ajaran Nikolaus

c. Sabar menderita
Ditengah tekanan lingkungan, mereka tetap setia dalam iman kepada Yesus

Tetapi Allah melihat kekurangan jemaat Efesus yang cukup fatal, sehingga mendapat :
II. CELAAN YESUS ( ay. 4,5 )
Ciri-ciri orang yang kehilangan kasih mula-mula sehingga di cela oleh Yesus :
1. Aktifitas/ kesibukan menjadi lebih penting daripada relasi dengan Tuhan
Kalau relasi dengan Tuhan renggang maka akan malas doa, malas baca Firman Tuhan, malas ibadah, dan masih banyak lagi

2. Cinta kepada hal-hal duniawi
Tidak lagi mencari hadirat Tuhan, tapi lebih mengejar materi & kenyamanan
ex : Demas
1 Yohanes 2:15 (TB) Janganlah kamu mengasihi dunia dan apa yang ada di dalamnya. Jikalau orang mengasihi dunia, maka kasih akan Bapa tidak ada di dalam orang itu.

3. Kembalinya dosa lama yang tadinya sudah ditinggalkan
Jinak dan mulai kompromi dengan dosa

III. PERINTAH YESUS
a. Ingatlah
Saat-saat manis karena kobaran cinta mula-mula kepada Yesus
b. Bertobatlah
Jika tidak, maka kaki dian akan di ambil , karena tidak bisa jadi terang
c. Lakukanlah
Perbarui lagi kasih yang dulu pernah ada
Kasih sejati itu bukan hanya ada di hati, tapi harus ada tindakan nyata

IV. JANJI YESUS ( ay. 7 b )
Ada sukacita, hidup kekal di sorga karena ada Yesus sebagai pohon kehidupan

show more

Share/Embed