MATCHA CHOUX PUFF (ANTI GAGAL!!!)
Hungry Fever Hungry Fever
613K subscribers
13,407 views
336

 Published On Mar 19, 2021

[ MATCHA CHOUX PUFF ]
.
Buat yang masih ingat, tahun lalu aku uda pernah share recipe ini. Tapi somehow pengen bikin lagi gegara recipe nya cici @tintinrayner Ternyata formula nya beda dan jujur lebih enak. Kalau dulu cream nya mirip tekstur pudding, tapi kali ini lebih lumer dan ngeblend dengan choux puff nya yang buttery 🧁🧁🧁🧁🧁🧁
.
Bahan Matcha Pastry Cream
3 butir Kuning Telur
55g Gula Pasir
20g Terigu Serba Guna
8g Matcha Powder
200g Susu Full Cream
1 sdt Pasta Vanilla
1 sdt Salted Butter
.
Bahan Choux Puff
100ml Susu Full Cream
150ml Air
100g Salted Butter
1 jumput Gula
1 jumput Garam
100g Terigu Pro Sedang
50g Terigu Pro Tinggi
4 butir Telur Utuh
.
1. Pre-heat Oven
2. 200°C (Api Atas + Bawah) 20 menit
3. 175°C (Api Atas + Bawah) 20 menit
.
Make sure adonan akhir Choux nya kental bergelantung, glossy seperti lem. Choux puff ini membutuhkan suhu awal yang tinggi biar mengembang sempurna dan kopong. Ingat ya, kalau terlalu rendah, choux nya bisa bantat. Pastikan busa-busa kecil pada choux sudah hilang saat choux dikeluarkan dari oven (sebagai tanda kalau choux nya sudah matang sempurna) Jujur, baru tau pembuatan Choux/Kue Sus ada tekniknya seperti ini. Surprisingly, suka dengan tekstur pastry cream nya yang mirip ice cream 🍵🍵🍵🍵🍵🍵
.
Fantasy Oven by @mito.id 🧁🍵
.
#HungryFever
#ChouxPuff
#Matcha
.
#eatingfortheinsta #foodforthought #foodcoma #foodgawker #foodnesia #foodisfuel #foodshare #DiRumahAja #wowlaper #videomasak #dietmulaibesok #wowculinary #wowkuliner

show more

Share/Embed