Film Sayang Ada Orang Lain (Adaptasi Drama Karya Utuy Tatang Sontani)
Pendidikan Bahasa Indonesia Kelas A 2022 Pendidikan Bahasa Indonesia Kelas A 2022
3 subscribers
149 views
15

 Published On Premiered Jun 30, 2024

Salam pendidikan, seni, dan budaya!
.
Tahukah Sobat Arshaka (Soka) film Sayang Ada Orang Lain yang diadaptasi dari drama karya Utuy Tatang Sontani? Nah jika Sobat Arshaka belum tahu, simak deskripsi singkat mengenai drama tersebut!
.
Dilansir dari kompasiana.com, drama Sayang Ada Orang Lain karya Utuy Tatang Sontani ini menceritakan tentang kisah rumah tangga sepasang suami istri yang mengalami masalah ekonomi, gaji yang di dapatkan oleh suami yang bernama Suminta tidak bisa mencukupi kebutuhan sehari-hari. Hal tersebut membuat sang istri (Mini) berniat membatu masalah ekonomi keluarganya tersebut. Namun, Mini membantu keuangan keluarganya dengan cara yang salah. Suatu hari H. Salim datang ke rumah Suminta dengan memberi kabar bahwa Mini sedang jalan bersama seorang laki-laki lain. Suminta pun merasa kecewa dengan istrinya yang paling membuatnya marah adalah Hamid teman Suminta yang ikut terlibat dalam perbuatan yang dilakukan oleh istrinya tersebut. Pertengkaran pun terjadi antara Suminta dan istrinya hingga membuat Mini pergi meninggalkan rumah.
.
Ingin tahu lebih lanjut mengenai Film Sayang Ada Orang Lain? Simak video ini hingga akhir dan selamat menyaksikan! Film ini dipersembahkan untuk Alm. Bapak Farid Ibnu Wahid.
.
#salampendidikansenidanbudaya
#pendidikanbahasaindonesiakelasa2022
#arshaka
#menebarkebaikandenganSKOp
#sayangadaoranglain
#utuytatangsontani

show more

Share/Embed