Kyai Ageng Prawiro Purbo (Ndoro Purbo), Waliyullah nyleneh dari kaum bangsawan Mataram
KANG CONDRO CHANNEL KANG CONDRO CHANNEL
33.1K subscribers
2,964 views
44

 Published On Mar 5, 2023

Kyai Ageng Prawiro Purbo

Jika Anda melintasi daerah di Jogja bernama Kusumanegara, Anda akan bertemu taman makam pahlawan (TMP) yang luas, gagah, serta syahdu. Hamparan nisan para pejuang tegak berdiri di belakang patung Jenderal Besar Sudirman.

Di sisi timur dari TMP, terdapat makam lain yang letaknya berimpitan dengan TMP. Makam tersebut tidak terlihat kaku sebagaimana TMP. Bangunan cungkup makam terkesan sangat njawani. Ada pula gapura dengan ornamen khas Jawa. Di area pemakaman tersebut, bersemayam jenazah seorang raden yang terkenal digdaya, jail, dan gila. Raden tersebut bernama Raden Bekel Prawiro Purbo yang juga dikenal sebagai Ndoro Purbo.

Menurut silsilahnya Kyai Ageng Prawiro Purbo adalah putra dari Gusti Pangeran Haryo Suryometaram I dengan permaisuri yang bernama Raden Ayu Suryometaram. Kyai Ageng Prawiropurbo lahir pada tahun Dje1797 atau 1869 Masehi dan meninggal pada Minggu Kliwon, 15 Dulkangidah Tahun Dal 1863 (5 Mei 1933). Ia merupakan putra ke-4 dari 9 bersaudara. GPH Suryometaram I adalah putra dari Sultan Hamengku Buwana VI. Dengan demikian, Kyai Ageng Prawiro Purbo adalah cucu dari Sultan Hamengku Buwana VI. 

Dalam cerita tutur dikatakan bahwa kehidupan Kyai Ageng Prawiropurbo setelah keluar dari keraton demikian eksentrik (ngedan). Ia hampir tidak pernah mengenakan baju. Kemana-mana hanya mengenakan kain. Menurut sebagian besar masyarakat Jawa cara hidup yang demikian itu mirip dengan cara hidup yang dilakukan oleh Semar dalam tokoh pewayangan, yakni cara hidup sederhana namun penuh kebijakan.

Satu versi cerita tutur yang begitu terkenal berkaitan dengan Kyai Ageng Prawiropurbo adalah pemberian sanepa ‘simbol’-nya bagi kaum pedagang. Konon apabila ada pedagang yang dagangannya diambil sebagian oleh Kyai Ageng Prawiropurbo, maka dagangannya akan laris. Apabila dagangannya diacak-acak olehnya, maka dagangan tersebut akan tidak laku atau bangkrut.

Alamat Makam Kyai Ageng Prawiro :
59XM+6M5, Jl. Kusumanegara, Tahunan, Kec. Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55167.

Google map:
https://g.co/kgs/hCYkPM

Jam buka: 24 hours

Fasilitas:
1. Prasarana Umum
2. Jaringan air bersih
3. Jaringan listrik
4. Jaringan jalan
5. Prasarana Penunjang
6. Toilet


Dapat diakses menggunakan:
1. Bus & Mobil (parkir di taman makam pahlawan kusumanegara)
2. Sepeda motor dan sepeda

show more

Share/Embed