Pesawat Presiden Jokowi Berputar 360 Derajat saat Masuki Wilayah Udara Turki
Tribun MedanTV Tribun MedanTV
5.16M subscribers
104,262 views
684

 Published On Jun 27, 2022

https://medan.tribunnews.com/2022/06/...

TRIBUN-MEDAN.COM - Pesawat Garuda Indonesia yang ditumpangi Presiden Jokowi berputar 360 derajat setelah memasuki wilayah udara Turki.

Kejadian tersebut terpantau pada 26 Juni 2022 pukul 19.46 WIB.

Hal ini pun viral di media sosial, banyak netizen mempertanyakan keamanan Presiden Jokowi.

Dilansir dari Kompas.com, Deputi Bidang Pers dan Media Sekretariat Presiden, Bey Machmudin, memastikan Presiden Jokowi dalam keadaan baik.

Bey menceritakan pesawat berputar untuk memperlambat laju agar sesuai dengan slot waktu bandara.

Demi keamanan pendaratan pesawat tidak boleh lebih cepat dari jadwal yang sudah ditentukan.

Pesawat GIA-1 yang ditumpangi Presiden Jokowi tiba di Munich, Jerman, pada pukul 18.40 waktu setempat atau setelah 13 jam perjalanan.

Jokowi akan mengikuti rangkaian kegiatan G7 di Jerman sebelum berangkat membawa misi perdamaian ke Rusia- Ukraina.

show more

Share/Embed