RESEP SAMBAL TUMPANG (KHAS SOLO) - RESEP MASAKAN INDONESIA || MASAKAN DARI TEMPE YANG ENAK
Dapur Cantik Channel Dapur Cantik Channel
570K subscribers
798,586 views
6.6K

 Published On May 3, 2021

Episode ke 128. Lagi ingin bikin masakan jawa tengah yang simple dan mudah?? Episode ini dapur cantik menyajikan masakan dari tempe yang enak, yaitu SAMBAL TUMPANG SOLO. Siapa yang sangka resep masakan Indonesia satu ini sudah ada sejak ratusan tahun lalu, rasanya yang sangat enak dan otentik membuat sambal tumpang ini masih juga digemari hingga saat ini.

Sambal tumpang adalah masakan berkuah kental yang dibuat menggunakan bahan unik, yakni tempe yang sudah hampir busuk atau biasa disebut tempe bosok. Tempe bosok ini ditumis dengan aneka bumbu dapur, santan, dan diberi penyedap rasa. Hasilnya adalah sambal tempe bosok atau sambal tumpang dengan bau tempe hampir busuk yang khas.

Pada video kami akan dijelaskan secara rinci dan detail cara membuat masakan dari tempe yang enak. Semoga resep kami bisa jadi inspirasi memasak, terima kasih banyak atas dukunganya.

Klik dan Follow IG Dapur Cantik
  / dapur_cantikchannel  
#sambaltumpangsolo
#masakanjawatengah
#masakandaritempe

RESEP SAMBAL TUMPANG SOLO
2papan tempe semangit
2papan tempe fresh
4bj tahu yg sudah digoreng
4btr telur ayam rebus
1ltr air untuk merebus semua bahan
900ml santan dari 1butir kelapa
2ruas lengkuas
10bj cabe rawit
6lbr daun salam
5lbr daun jeruk purut bentuk 8
2,5sdt garam
2,5sdt gula pasir
50gr gula jawa
1,5sdt kaldu jamur

Bumbu Sambal Tumpang Yang Dihaluskan
100gr bawang merah
50gr bawang putih
6btr kemiri sangrai
2bj cabe merah besar
10bj cabe keriting
4bj cabe rawit
2bj kencur

CARA MEMBUAT SAMBAL TUMPANG
1. Goreng tahu dan rebus telur ayam hingga matang
2. Kemudian potong2 tempe serta tahu yang sudah digoreng
3. Selanjutnya rebus semua bahan kecuali kemiri hingga matang. Jika udah matang angkat dan tiriskan. Jangan buang air sisa rebusan
4. Uleg kasar tempenya dan haluskan bumbu sambal tumapng solo (lihat resep)
5. Panaskan air sisa rebusan, kemudian masukkan tempe, bumbu yg sudah dihaluskan beserta daun salam, daun jeruk purut dan lengkuas.
6. Tambahkan garam, gula pasir, kaldu jamur, gula jawa. Aduk rata, kemudian masukkan santan. Tunggu hingga mendidih
7. Setelah mendidih masukkan telur, tahu goreng dan cabe rawit. Tunggu hingga kuahnya susut sedikit dan bumbu lebih meresap
8. Jangan lupa cicip dan koreksi rasa.
9. Sambal tumpang solo siap disajikan


1 RESEP SAMBAL TUMPANG ini bisa disajikan untuk 6 - 10 orang



Happy Cooking
Dapur Cantik Channel

show more

Share/Embed