Kunjungan Siswa/i Manajemen Perkantoran SMKN 10 Kota Bekasi Ke DISPUSIPDA Provinsi Jawa Barat
SMK Negeri 10 Kota Bekasi SMK Negeri 10 Kota Bekasi
604 subscribers
299 views
0

 Published On Apr 29, 2024

Kunjungan Siswa/i Manajemen Perkantoran SMKN 10 Kota Bekasi Ke DISPUSIPDA Provinsi Jawa Barat.

Kunjungan Industri adalah salah satu bentuk pembelajaran di luar lingkungan sekolah untuk menambah wawasan dan pengalaman tentang dunia kerja. Hal ini akan memberikan gambaran secara langsung kepada Peserta Didik tentang situasi dan kondisi dunia industri/usaha/instansi. Kegiatan ini juga dapat memberikan informasi,tentang dunia kerja yang akan bermanfaat pada saat Peserta Didik dinyatakan lulus dari sekolah .
Tujuan SMK Negeri 10 Kota Bekasi khususnya program kehlian Manajemen Perkantoran dan Layanan Bisnis ke Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat pada tanggal 25 April 2024, yang diikuti oleh guru produktif dan seluruh siswa/i kelas X MP SMK Negeri 10 Kota Bekasi;

TUJUAN KUNJUNGAN:
1. Memperluas pengetahuan dan kompetensi Manajemen Perkantoran peserta didik dengan melihat secara langsung aktivitas di Dipusipda Pemerintah daerah Provinsi Jawa Barat.
2. Mendorong dan membangkitkan semangat untuk berprestasi setinggi-tingginya guna meraih kesusksesan dengan mengalaman dan pelajaran yang diperoleh dari kunjungan industri tersebut.
3. Meningkatkan pembiasaan diri dengan pembentukan karakter sehinga dapat memiliki attitude yang baik untuk memasuki dunia kerja.
4. Mengimplementasikan link and match antara dunia Pendidikan dan dunia kerja sehingga dapat bermanfaat untuk proses kegiatan pembelajaran di masa yang akan datang.

SKILL - SPIRIT - STAMINA

#dinaspendidikanjawabarat
#kcdwilayah3
#smkbisa
#smkhebat
#smkbisahebat
#smkpusatkeunggulan
#dispusipdajabar

show more

Share/Embed