Dari Modal 300 Ribu Jadi Cuan Bisnis Raja Dendeng - Podcast Sofa Panas
Podcast Sofa Panas Podcast Sofa Panas
10.9K subscribers
2,206 views
68

 Published On Premiered Nov 26, 2023

H.Deni Irawan S.Sos pelaku UMKM asal Cilegon memulai bisnis kuliner makanan Khas Banten kemasan siap saji Dendeng dan Rabeg @rajadengdeng pada tahun 2020 hanya dengan modal usaha sebesar Rp.300.000, sisa dari keuntungan usaha sebelumnya yakni warnet gamer yang saat itu kondisi pendapatannya sudah mulai menurun drastis.

Berbekal hobby memasak sedari kecil saat menemani ibunda di dapur, ia pun memutuskan untuk banting setir memulai usaha makanan dengan mendirikan PT. Raja Dendeng Indonesia, beberapa produk unggulannya antara lain keripik kentang dengan Brand Radeng Mustofa Potato Chips dan juga olahan daging dendeng.

Semangat belajar, ketekunan dan optimis merupakan kunci kesuksesannya yang ia katakan saat didaulat menjadi narasumber Podcast Sofa Panas. Berbekal kreatifitas dengan mengandalkan promosi awal via medsos, Deni Irawan mencium peluang usaha makanan khas tradisional Banten tersebut semakin dicintai sekaligus memperluas sayap bisnisnya semakin terkenal dipasaran luas.

Bersama host kesayangan Podcast Sofa Panas, Ary Sudarsono dan Chef Haryo, kita akan mengulas perjalanan H.Deni Irawan S.Sos, pelaku usaha UMKM lokal pemilik Raja Dendeng yang memberikan inspirasi pengalamannya untuk kita semua agar tidak takut untuk memulai usaha.

#umkmindonesia
#kisahinspirasi
#cilegon

show more

Share/Embed