TOR TOR BARISAN AMA - Adat Tapanuli Selatan - Adat Mandailing
GESTIX Bee GESTIX Bee
2.81K subscribers
12,107 views
47

 Published On May 8, 2021

#Gondang #Tor_tor #Tapsel
Traditional Music By. FORKALA TAPSEL

Upacara adat batak banyak diisi dengan manortor atau menari tortor. Dalam adat tortor Mandailing punya kekhasan, Tari tortor Mandailing dan Angkola berbeda dengan etnis Batak lain misalnya Toba atau Karo.

Gerakan manortor Mandailing dilakukan dengan cara telapak tangan dihadapkan ke depan, digerak-gerakkan naik dan turun. Adapun di suku Batak yang lain, ada tortor dengan posisi telapak tangan tidak menghadap ke depan, melainkan jari kelingkinglah yang berada di posisi terdepan, dan jempol berada di posisi paling belakang, alias tangan berposisi agak menyamping. Kemudian Dalam tortor Mandailing, ada yang mangayapi. Mangayapi mendukung yang manortor.

pada hakikatnya manortor suku Batak kelompok satu dengan yang lainnya adalah sama, baik di Batak Mandailing, Toba, Karo, dan lain sebagainya. Dalam gerakanpun sebenarnya juga mirip-mirip.

Hanya saja yang khas dari tortor Mandailing adalah musik Gordang, Manortor berarti melakukan tortor. Sebenarnya 'tortor' sendiri artinya 'tari' dalam khasanah Batak. Pada dasarnya, makna tarian ini mengandung sisi religius.

"Tarian sakral ini pada awal mulanya untuk menyembah kepada Yang Maha Kuasa," Maknanya berkembang menjadi penghormatan kepada leluhur. Dan kini, manortor juga dimaknai sebagai penghormatan kepada yang lebih tua termasuk para raja.

Lihat Juga : TOR TOR NAPOSO BULUNG -    • TOR TOR NAPOSO BULUNG - Adat Tapanuli...  

show more

Share/Embed