4 Hektar Kebun Kelapa Kopyor Terluas di Banyumas, 700 Pohon, Buah Kelapa Paling Enak Berharga Mahal
FolderDesa TV FolderDesa TV
27.4K subscribers
4,509,776 views
0

 Published On Nov 22, 2021

Berkunjung ke Desa Karangkemiri Kecamatan Pekuncen Kabupaten Banyumas akan menemukan hamparan pohon kelapa di perbukitan. Pohon kelapa seluas empat hektare milik Sisunandar ini benar-benar spesial. Tiap tanaman menghasilkan kelapa kopyor. Efektivitasnya sangat tinggi. Sekitar 90 persen dari tiap pohon berbuah kelapa kopyor. Ini tak lepas dari sentuhan teknologi kultur embrio dari hasil penelitiannya pada tiap bibit yang ditanam.

Pada kebun seluas empat hektare tersebut tumbuh 700 pohon kelapa kopyor. Dari tiap pohon, 20 hari sekali sisunandar bisa memanen 15 hingga 20 butir kelapa. Hasil panen ini secara rutin dikirim ke para pemesan di Jakarta maupun kota-kota lainnya. Caranya dengan diserut lalu dikemas dan dikirim dalam kondisi beku. Nah kali ini Folder Desa ngobrol santai dengan Profesor Sisunandar, petani sekaligus dosen dan peneliti kelapa kopyor.

----------------------------------------------------------------------------------------------
Untuk Kerjasama Bisnis dan Liputan Dapat Menghubungi

OFFICIAL FOLDERDESA TV

WA : 085647746440 (Sakur Abdul Wahid)
Email : [email protected]

#kelapakopyor #kebunkelapakopyor #kelapamahal

show more

Share/Embed